Ben Spies |
Ben Spies telah mengungkap kalau ia memiliki banyak tawaran untuk membalap di MotoGP maupun World Superbike pada musim 2013. Ia memiliki opsi untuk membalap bersama Honda Gresini, Suzuki dan BMW.
Ben Spies memutuskan untuk keluar dari tim Yamaha Factory pada akhir musim 2012. Ia terus digosipkan bakal membalap bersama tim BMW di ajang WSBK.
Tetapi hingga kini Ben Spies belum menentukan pilihan dan pembalap berusia 28 tahun tersebut mempertimbangkan kembali untuk bertahan di MotoGP bersama tim Honda Gresini dan Suzuki.
Ben Spies belum menutup kemungkinan bahwa ia bakal meninggalkan kejuaraan MotoGP. Spies mengaku kalau Suzuki tertarik untuk merekrutnya dalam pengembangan motor GSV-R yang memberi kesempatan baginya untuk membalap dengan status wild card dalam beberapa seri pada musim 2013, dan membalap selama satu musim penuh pada saat Suzuki kembali berkompetisi di MotoGP pada tahun 2014.
Motor RC213V satelit Honda Gresini juga dilirik Ben Spies setelah melihat kehebatan Marco Simoncelli dan timnya saat beraksi di kelas premier pada musim lalu.
Ben Spies menyebut, bertahan di MotoGP merupakan skenario yang sempurna. Tetapi ia harus memastikan bisa mendapat paket motor kompetitif untuk bersaing dengan rival-rivalnya. Mengenai kansnya untuk bertahan di MotoGP, Ben Spies menjelaskan: “Ada kemungkinan tetapi kecil. Setelah balapan di Indy saya berbicara dengan sejumlah orang. Saya lebih konsen untuk mencari tunggangan di World Superbike. Namun saat ini saya juga menghadapi sejumlah tawaran untuk bertahan di MotoGP. Tetapi saya bisa memastikan kalau sekarang saya belum menandatangani kontrak apapun.
“Sejak saya berada di MotoGP, saya tahu kalau saya telah melewati saat-saat yang menyenangkan. Akan tetapi saya dan tim belum melakukan apa yang saya bisa lakukan.
“Ada pilihan lain untuk membalap di World Superbike, tak hanya tawaran dari BMW. Semua tawaran belum sirna. Kami hanya sedang mempertimbangkan tawaran-tawaran tersebut dan harus menentukan pilihan.
“Jujur saja, jika saya meninggalkan MotoGP, kecil kemungkinan saya akan kembali membalap di sini. Jadi, sekarang kami fokus memilih paket kontrak yang kami punya di MotoGP, apakah paket tersebut nantinya akan cukup membantu saya untuk bertarung di depan.
“Tawaran Suzuki juga masih ada, namun saya ingin segera membalap, jadi tergantung apa yang mereka rencanakan dan seberapa cepat mereka memutuskan untuk membalap dengan status wild card dan apakah mereka akan ikut MotoGP pada musim 2014 atau bahkan dimajukan pada musim 2013.
“Motor Gresini juga bagus, tetapi saya selalu menginginkan motor pabrikan. Namun Gresini selalu bisa menjalankan tim dengan baik dan kita sudah melihat di masa lalu kalau motor mereka bekerja dengan baik. Itu akan menjadi tunggangan yang sangat bagus dan timnya sungguh hebat.”
No comments:
Post a Comment